BERITA DAERAH


Pekan Raya Kota Mempawah Semarak


Pekan Raya Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Pemindahan Ibu Kota Kabupaten Pontianak ke Mempawah ke-49 tahun 2012 bakal berlangsung semarak. Selain diisi dengan kegiatan dan lomba, tiga artis dangdut ibu kota dan Lafadz Band siap mengguncang Bumi Galaherang, Jum’at (3/2) malam di Halaman Kantor Bupati Pontianak.
Perayaan HUT Kota Mempawah akan dimulai dengan pembukaan pameran pembangunan yang berlangsung di halaman Kantor Bupati Pontianak pada Jum’at (3/2). Rencananya, pameran pembangunan ini akan dibuka oleh Bupati Pontianak, H Ria Norsan pada pukul
14.00 siang. Kemudian, pada sore harinya akan dilanjutkan dengan perlombaan rakyat yakni panjat pinang.
Kemudian, pada Jum’at (3/2) malam, Lafadz Band siap mengguncang Kota Mempawah dengan sederet lagu-lagu terbaiknya. “Perayaan HUT Kota Mempawah tahun ini jauh lebih meriah dibandingkan tahun sebelumnya. Tidak hanya ada artis dangdut saja, pemerintah daerah juga mendatangkan grup band khusus untuk remaja. Kami sudah tidak sabar menunggu penampilan Lapadz Band,” kata Indry salah satu remaja Kota Mempawah.

Selain penampilan Lapadz Band, dalam rangka menyemarakan HUT Kota Mempawah, Pemerintah Kabupaten Pontianak juga menghadirkan tiga artis dangdut ibukota. Yakni, Erni Ardita, Jenni Anjani, dan Bella Safitri. Mereka akan menggoyang masyarakat Kota Mempawah pada Sabtu (4/2) malam di Halaman Kantor Bupati Pontianak.
Sebelum penampilannya, ketiga pelantun dangdut itu akan menggelar wawancara ekslusif di Radio Swara Praja (RSP) Mempawah yang rencananya akan dipandu oleh Kepala Biro Harian Equator Mempawah, Alfi Sandy pada sore harinya.
“Penampilan Erni Ardita dan kawan-kawan akan diiringi oleh Maris Band dari Kabupaten Kubu Raya. Erni Ardita yang cukup populer dengan hits Goyang Dombret itu, akan tampil sekitar pukul 19.30 malam,” beber Plt Kepala Bagian Humas dan Protokol Pemkab Pontianak,Suroto.
Selain menggelar pameran pembangunan dan hiburan rakyat, masih dalam rangka perayaan pekan raya Kota Mempawah tahun 2012, Pemerintah Kabupaten Pontianak juga menggelar beberapa kegiatan lainnya. Seperti, perlombaan rakyat antar instansi dilingkungan Pemerintah Kabupaten Pontianak.

“Pada Sabtu (4/2) akan digelar lomba kekerabatan antar pegawai dilingkungan Pemkab Pontianak. Yakni panjat pinang, tarik tambang, dan engrang. Lomba ini merupakan sarana untuk mempererat tali silahturahmi antara pegawai,” harapnya.
Bukan hanya itu. Puncak perayaan pekan raya Kota Mempawah belum berakhir. Pemerintah daerah setempat juga akan menggelar kegiatan jalan sehat dan senam jantung pada Minggu (5/2) pagi. Kegiatan tersebut terbuka untuk umum.
“Kami juga mempersiapkan berbagai hadiah menarik. Seperti sepeda motor, televisi, lemari es, sepeda, dan lain-lain. Bagi masyarakat yang beruntung, dapat membawa pulang hadiah tersebut. Serta ada pula perlombaan rakyat seperti, makan kerupuk,balap karung dan lainnya. Karenanya, silahkan masyarakat berpartisipasi mengikuti jalan sehat dan senam jantung ini,” ajak Suroto menghimbau.

Serta, imbuhnya, puncak peringatan HUT Pemindahan Ibu Kota Mempawah dilakukan pada Senin (6/2). Yakni ditandai dengan upacara bendera di Halaman Kantor Bupati Pontianak.
“Mudah-mudahan seluruh rangkaian kegiatan dan acara tersebut dapat berjalan dengan baik, sukses dan lancar sebagaimana kita rencanakan. Karenanya, kami juga mengharapkan partisipasi semua masyarakat untuk bersama-sama menyemarakan dan memeriahkan HUT Pemindahan Ibu Kota Mempawah ini,” pungkasnya.

Tidak ada komentar: